Saturday, October 16, 2010

Bisakah kau menyayangi dirimu dengan mempertimbangkan kebiasaan merokok?

Bila nanti Tuhan benar-benar telah mempercayakan dirimu padaku, aku ingin mengatakan beberapa hal yang mungkin tidak kau suka. Kata orang, wanita sangat suka bicara, aku tak tau apakah memang begitu, namun bila itu benar, maka aku tak ingin menyianyiakan kelebihan itu dan akan mempergunakannya semaksimal mungkin. Sudah lama dirimu menghisap tembakau bernama rokok, dan sudah lama pula aku mengganggumu dengan sering menyembunyikan rokokmu. Sungguh tak banyak keinginanku untuk mengaturmu, apalagi melarang hal-hal yang telah ku lakukan sebelum kau mengenalku. Karena mengenal dirimu saja adalah bagian rasa terimaksihku padaNya.

Sebagai orang yang begitu menyayangimu, aku sadar bahwa kamu bisa diambil kapan saja oleh Yang Memilikimu. Dalam waktu yang tak tentu ini, aku ingin kau tau, bahwa aku ingin bersamamu dalam keadaan sehat. Aku ingin terus berjalan bersamamu mencari sesuatu yang tertinggal meskipun di tengah malam, seperti malam itu, bukan melihatmu tergeletak karena sakit paru-paru. Aku ingin melihatmu menertawaiku saat aku tak tau bahwa kau tengah mengusiliku, seperti saat di kafe itu, bukan melihatmu batuk-batuk tak menentu.

Mungkin ini terlalu berlebihan, namun bukanlah memang begitu diriku, seorang wanita yang terkadang berlebihan untuk sesuatu hal yang disayanginya. Bukan berarti aku tak mau disampingmu ketika kau mengalami rasa sakit, aku hanya ingin kau lebih mempertimbangkan kebiasaanmu, mengingat bahwa kamu sendiri yang bilang bahwa akan lebih baik bila berhenti merokok atas keinginan diri sendiri.

Namun Sayang, aku hanya butuh mengatakan hal ini padamu ketika Tuhan benar-benar akan meminjamkan kamu lebih lama untukku. Aku tak akan menuntut, mengatur, atau melarang. Namun aku akan meminta pada Yang Maha Punya untuk senantiasa menjagamu dan memberikan kualitas pada setiap detik kebersamaan kita. Semoga Tuhan bisa mempercayakan dirimu padaku, untuk menemanimu dan menjaga hatimu di jalanNya.

No comments:

Post a Comment